KABUPATEN TANGERANG – Hari ini tanggal 31 Desember 2024, merupakan tepatnya malam 1 Rajab 1446 H. Hal ini menjadikan malam pergantian tahun tidak hanya bermakna sebagai perayaan tahun baru Masehi, tetapi juga sebagai awal bulan yang mulia dalam Islam.
Reza Arief Rahman, Ketua DPD Bapera Kabupaten Tangerang, mengucapkan Selamat Tahun Baru 2025 kepada seluruh anggota, pengurus DPD, dan masyarakat Kabupaten Tangerang. Tahun baru adalah momentum untuk merenungkan perjalanan yang telah kita lalui dan merancang langkah-langkah ke depan yang lebih baik. Mari kita jadikan tahun ini sebagai tahun untuk memperkuat persatuan, meningkatkan kepedulian terhadap sesama, dan memperjuangkan visi serta misi organisasi demi terciptanya masyarakat yang lebih baik.
“Semoga di tahun yang baru ini, kita semua diberi kekuatan, kesehatan, dan kebijaksanaan untuk terus berkarya, berkontribusi, dan membawa manfaat bagi masyarakat luas. Semoga tahun ini membawa keberkahan, kesuksesan, dan kemajuan bagi kita semua.” Ujarnya saat ditemui oleh reporter idbanten.com di kawasan Cilongok Pasar Kemis Kabupaten Tangerang, Selasa 31/12/24.
“Selain itu, kita juga memasuki bulan Rajab, salah satu bulan mulia dalam Islam. Mari kita manfaatkan bulan yang penuh berkah ini untuk meningkatkan ibadah, memperbanyak doa, dan mempererat ukhuwah di antara kita.” Ucapnya.
Semoga Allah SWT senantiasa melimpahkan rahmat-Nya kepada kita, memudahkan langkah-langkah kita, dan mengabulkan semua doa serta harapan baik kita di tahun yang baru ini.(riz)